Review Serial TV : The Haunting of the Hill House
★ 9,8 / 10
Series yang diluncurkan pada tahun 2018 ini bercerita tentang 5 bersaudara yang besar di rumah
berhantu yang diteror kembali saat salah satu dari mereka kembali ke rumah tersebut setelah bertahun tahun meninggalkan rumah tersebut dan akhirnya bunuh diri di sana. Kejadian ganjil mulai menimpa satu persatu dari mereka
sampai akhirnya membongkar misteri apa yang sebenarnya meneror mereka selama
ini.
Well could say this series is
amazing! Hampir tanpa celah disetiap
episodenya. Series ini seperti kuat disegala aspek. Story? Series ini sebenarnya menawarkan
cerita mainstream yaitu keluarga di rumah berhantu, tampak mainstream sekali
mengingat sudah bnyak sekali tayangan yg mengangkat tema ini. Tetapi bagian yg
menariknya, series ini bukan berfokus pada kejadian dirumah tersebut, tetapi apa
yang terjadi setelah bertahun-tahun mereka meninggalkan rumah tersebut.
Plot di series ini adalah maju
mundur dengan memperlihatkan masalah di masa sekarang lalu dihubungkan dengan
kejadian ganjil waktu mereka kecil dirumah tersebut. Berbagai kepingan 'hint'
ending cerita seolah ditabur disela sela cerita. Bahkan gw sendiri gak nyangka ternyata
apa yang jadi poin penting dari series ini selama ini ada didepan gw.
Selain itu series ini menawarkan
beberapa plot twist yang ajib dan seru banget. Bukan semacam plot twist yg bikin
lu keheranan tpi semacam plot twist yg bikin lu puas sambil brkata "loh
ternyata selama ini begini toh". Sebagai serial horor, well i
could say ini sukses banget menghadirkan sisi misteri dari materi yang ada.
Cinematography?
First i can tell you tone film
ini cocok banget. Dengan tone yang low saturation dan kebanyakan scene gelap,
suasana suram berasa banget di series ini. Lalu kalo kalian pernah nonton
Daredevil season 3 kalian bakal tau di eps 4 ada one-take long shot di koridor.
Series ini juga gamau kalah. Di eps 6 ada one-take long shot sekitar 17 menit
yang memuat pertengkaran antara keluarga di rumah duka. Well teknik pengambilan
gambarnya keren banget.
Satu poin plus lainnya series ini
menawarkan gambaran setan yang baru dan inovatif (dan memang beberapa bkin
merinding) bukan cuma sekedar setan wanita berbaju putih berambut panjang.
Ada satu hal lain lagi yg gak
bisa saya ungkap karena mungkin bakal spoiler. Di episode ke-3 dari series ini menampilkan
sebuah detail cerita yg bkin saya berdecak kagum yang bikin saya makin tertarik buat lanjutin series yang berjumlah sepuluh episode ini.
Overall ini recommend bget gaes! I just hope i can give perfect
score!
0 Response to "Review Serial TV : The Haunting of the Hill House"
Post a Comment